BerandaKawasan PasifikTiongkok Berulang Kali Tawarkan Vaksin Buatannya ke PNG

Tiongkok Berulang Kali Tawarkan Vaksin Buatannya ke PNG

PAPUA NUGINI, JAGAMELANESIA.COM – Tiongkok beberapa kali menawarkan vaksin buatannya untuk dikirimkan ke Papua Nugini (PNG) dalam beberapa bulan terakhir. Tiongkok diketahui telah memasok vaksin buatannya ke berbagai negara termasuk ke Indonesia. Di Indonesia, vaksin Sinovac telah teruji aman dan mendapatkan sertifikat halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan telah disuntikkan kepada para pejabat tinggi negara, petugas medis hingga masyarakat umum.

Tawaran berkali-kali Tiongkok tersebut dilaporkan oleh surat kabar di Australia, the Sydney Morning Herald yang berlokasi di Sydney, New South Wales, Australia. The Sydney Morning Herald pada Jumat (19/3) melaporkan bahwa dua pakar penyakit menular dan imunologi Australia ,Profesor Universitas Sydney, Robert Booy dan profesor Australian National University, Peter Collignon mengatakan PNG harus mengambil vaksin apapun asal aman digunakan.

Dalam kondisi darurat Covid-19, menurut kedua profesor Australia tersebut, PNG harus mengambil langkah cepat dan tepat melawan lonjakan tajam Covid-19 di wilayahnya. Selain itu, vaksin buatan Tiongkok sudah dinyatakan aman oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Sehingga penggunaan dan efektivitasnya tidak diragukan lagi.

Sementara itu, upaya Australia untuk mengalihkan 1 juta vaksin AstraZeneca ke PNG tidak dapat dilaksanakan. Upaya tersebut batal disebabkan terhalang oleh peraturan Eropa. Akan tetapi, sebanyak 8.000 vaksin AstraZeneca telah dikirimkan Australia untuk membantu PNG melawan wabah Covid-19.

Kebutuhan vaksin Covid-19 di PNG sangatlah mendesak. Hal itu mengingat otoritas PNG telah mengumumkan jumlah kasus Covid-19 telah melonjak tajam sedangkan tes yang dijalankan tidak sebanding dengan jumlah penduduk. Selain itu, sekitar 100 petugas garda depan PNG teah dinyatakan positif Covid-19 di Ibu Kota PNG, Port Moresby. (UWR)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru