BerandaDaerahTidak Tuntasnya Proyek Jembatan Kali Gowonle, Dipertanyakan Warga Patani Timur

Tidak Tuntasnya Proyek Jembatan Kali Gowonle, Dipertanyakan Warga Patani Timur

HALMAHERA TENGAH, JAGAMELANESIA.COM – Infrastruktur jalan dan jembatan merupakan fasilitas utama bagi masyarakat, guna memenuhi kebutuhan ekonomi dan juga pelayanan dasar untuk menunjang kehidupan sehari-hari.

Namun harapan masyarakat terkadang tidak berbanding lurus dengan kenyataan, hal ini dirasakan oleh masyarakat Kec. Patani Timur, Kab. Halmahera Tengah (Halteng), Maluku Utara, bertahun-tahun mereka hanya bisa diam dan menanti janji pemerintah terkait dengan pembangunan jembatan kali Gowonle, yang tak kunjung terselesaikan.

Pantauan tim jagamelanesia.com, Senin (19/7), terpantau proyek pembangunan jembatan kali Gowonle ini baru tahapan abutmen dan kepala jembatan, sementara lantai jembatan atau bentangan diatas kali yang panjangnya kurang lebih 60 meter itu belum dibangun.

“Menurut Informasi yang beredar di masyarakat sekitar lokasi bahwa tahap pertama pembangunan jembatan kali Gowonle ini, dikerjakan pada tahun 2019 dengan total anggaran kurang lebih 5 Milyar.

“Hal ini dibenarkan H. Ali, salah satu warga Kec. Patani Timur, bahwa proyek pembangunan jembatan kali Gowonle ini, dikerjakan sejak tahun 2019 untuk tahap pertama, namun hingga masuk ditahun 2021 ini tidak ada lagi pembangunan lanjutan,” ujarnya.

Sementara Ketua Karang Taruna terpilih Desa Damuli Kec. Patani Timur, Wardiman Warman, kepada tim jagamelanesia.com, menyampaikan bahwa pihaknya akan mendorong persoalan tersendatnya pembangunan jembatan kali Gowonle ini, ke Pemerintah Daerah Kab. Halteng, agar ini menjadi catatan penting dan dapat dijadikan perhatian khusus oleh Pemda.

Ia juga mengingatkan kepada Bupati dan Wakil Bupati Halteng, Elang – Rahim, jangan hanya berpikir secara politik bahwa Patani Timur ini, hanya pelengkap kemenangan pada Pilkada sehingga porsi perhatian terhadap wilayah ini minim.

Sambungnya, jika kita menoleh kebelakang pada 4 tahun yang silam saat momentum Pilkada berlangsung, saat itu perjuangan tim dan juga relawan kandidat calon Bupati dan Wakil Bupati, Elang – Rahim, sangat merasakan bagaimana menghadapi tim dan juga pendukung lawan politiknya, yang notabene wakilnya asli putra daerah Patani Timur.

Meski demikian kata Wardiman, pihaknya masih mampu mengimbangi tim dan pendukung lawan saat itu, dengan perolehan suara yang selisih sangat tipis, sehingga ini patut dipikirkan oleh Bupati dan Wakil Bupati Halteng, Elang – Rahim.

Untuk diketahui pembangunan jembatan Kali Gowonle, Kec. Patani Timur, Kab. Halmahera Tengah (Halteng) ini, merupakan salah satu dari sekian banyak janji politik pasangan Bupati dan Wakil Bupati, Elang – Rahim, pada saat kampanye Pilkada tahun 2017 yang silam.(ST).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru