BerandaDaerahHasil Audit BPK, Ada Temuan Rp32 Miliar Di Lingkungan Pemkot Ternate

Hasil Audit BPK, Ada Temuan Rp32 Miliar Di Lingkungan Pemkot Ternate

TERNATE, JAGAMELANESIA.COM – Berdasarkan hasil audit BPK Perwakilan Provinsi Maluku Utara, disejumlah SKPD, rekanan atau pihak ketiga dilingkup Pemerintah Kota Ternate ternyata ada temuan senilai Rp32 miliar.

PJ Walikota Ternate, Hasyim Daeng Barang, saat dikonfirmasi tim Jagamelanesia.com, Jumat (23/4), menyampaikan bahwa hasil temuan tersebut bukan saja di Pemerintah Kota tetapi ada pula dipihak ketiga.

“Secara rinci saya tidak begitu hafal, tapi intinya hasil temuan senilai Rp32 milyar itu bukan hanya Pemerintah Kota Ternate saja tetapi ada juga dari pihak ketiga,” ungkapnya.

Hasyim mengatakan, hasil temuan ini juga berasal dari beberapa Organisasi Perangkat Daerah, misalnya BPBD yang dimana ada temuan lebih kurang Rp5 juta, Kecamatan Pulau Hiri Rp80 juta, Kecamatan Moti, Ternate Pulau, serta Dinas Kesehatan.

“Temuan BPK ini sudah ditindaklanjuti dan pada prinsipnya mereka sudah siap memberikan jawaban untuk melakukan pengembalian,” ujarnya.

Hasyim melanjutkan, dalam waktu dekat hal ini akan segera diselesaikan sehingga tidak mempengaruhi pemberian opini BPK kepada Pemerintah Kota Ternate.

“Untuk mempertahankan WTP, salah satu syaratnya temuan itu harus dikebalikan agar tidak berdampak lebih jauh,” tandasnya. (Ano)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru