BerandaDaerahPenandatanganan Pelepasan Hak Ulayat Mako Batalyon Pelopor Biak

Penandatanganan Pelepasan Hak Ulayat Mako Batalyon Pelopor Biak

BIAK NUMFOR, JAGAMELANESIA.COM – Dansat Brimob Polda Papua Kombespol Godhelp. C. Mansnembra, S.IK yang didampingi Kapolres Biak Numfor AKBP Andi Joseph Enock, S.IK bersama Danki I Yon C Pelapor Biak Iptu Sutriyono melaksanakan kegiatan penandatangan Berita Acara Pelepasan hak ulayat tanah yang diperuntukan untuk pembangunan Mako Batalyon Pelopor Biak, dikampung Sunyar Distrik Yendidori Biak, Senin (12/03/2021).

Dansat Brimob Polda Papua mengatakan, pembangunan Mako Batalyon di Biak ini karena Biak merupakan wilayah yang cocok untuk stanby pasukan, selain itu seiring dengan kedepan adanya agenda besar di Kabupaten Biak Numfor yakni akan ada pembangunan bandara antariksa, serta adanya isu pemekaran wilayah. Untuk itu kedepan dengan adanya Mako batalyon diharapkan bisa menunjang tugas dan tanggung jawab kepolisian terlebih khusus Brimob untuk menjaga keamanan wilayah sekitar.

“Persiapan lahan ini dilakukan berdasarkan perintah Dankorps Brimob yang diteruskan dengan koordinasi bersama Kapolda Papua  Irjen Pol. Mathius D. Fakhiri yang langsung memerintahkan kami agar datang ke Biak untuk segera berkoordinasi dengan semua pihak-pihak terkait,” ungkapnya.

“Tanah yang baru saja diserahkan oleh pemilik hak ulayat ini seluas 15 hektar, yang akan kita gunakan untuk pembangun Mako sekitar 5 hektar, sementara yang 10 hektar nya karena disini memang sudah di pakai masyarakat untuk berkebun maka akan kami tanami pohon-pohon untuk jangka panjang dan seterusnya akan dipakai sebagai daerah latihan,” tambah Dansat Brimobda Papua.

Ia melanjutkan bahwa sebelumnya pihaknya sudah berkordinasi bersama semua pihak terkait untuk adanya pembangunan Mako Batalyon diwilayah ini. Sementara untuk sumber anggaran pembangunannya adalah berasal dari pusat yang akan langsung dibahas oleh DPR-RI

“Kami berharap kedepan yang paling penting adalah kesejahteraan masyarakat, anak-anak Biak untuk bisa dipersiapkan untuk bergabung menjadi anggota Brimob, apalagi nantinya kedepan ada wacana untuk penerimaan 14.000 anggota Brimob, jadi saya harap anak-anak disini harus siap, olehkarena itu apabila ada penerimaan tahun ini atau tahun depan kalo boleh kami ambil anak-anak dari Biak,” pungkasnya.

Sementara itu, Danki I Yon C Pelapor Biak berharap Dukungan dari semua pihak untuk adanya pembangunan Mako Batalyon Brimob Biak, begitu pula dukungan penuh dari Mabes terkait pendanaan agar pelaksanaan di lapangan bisa berjalan lancar dan sesuai dengan apa yang di rencanakan.

“Terimakasih atas semua pihak yang telah mendukung sejauh ini, sehingga hari ini bisa dilakukan pelepasan hak ulayat dan kedepan kami bisa gunakan lahan ini untuk kepentingan kepolisian dalam hal ini Brimob, saya harap kedepan semua bisa berjalan sesuai yang diharapkan,” ujarnya.

Disisilain mewakili pemilik ulayat dan Mananwir Mnu Rarpimbo Daniel Dimara mengatakan dukungan lahan yang diserahkan untuk Sat Brimob ini adalah untuk kepentingan anak cucu kedepan, sehingga bisa bermanfaat, selain itu dengan harapan bisa adanya pemerataan Pembangunan.

“Kami merespon baik dan mendukung kegiatan atau pekerjaan yang nantinya akan dilakukan ditempat ini, agar kedepan Polri bisa memperhatikan dan memprioritaskan anak-anak kami disini, dan kami akan menyiapkan anak-anak kami dari sekarang agar siap menjadi anggota Polri, semoga pembangunan kedepan berjalan lacar dan bisa bermanfaat bagi anak cucu kami kedepan,” pungkasnya. (rls)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru