BerandaDaerahTenaga Pendidik Jadi Prioritas Vaksinasi Covid-19 di Papua Barat

Tenaga Pendidik Jadi Prioritas Vaksinasi Covid-19 di Papua Barat

MANOKWARI, JAGAMELANESIA.COM – Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Provinsi Papua Barat Otto Parorongan mengatakan, dosen pengajar di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS), beserta tenaga pendidik, baik guru TK, SD, SMP, SMA dan SMK termasuk dalam daftar prioritas vaksinasi Covid-19 di Provinsi Papua Barat.

Saat ini Dinas Kesehatan Provinsi Papua Barat telah mendistribusikan vaksin Covid-19 kepada dinas kesehatan kabupaten dan kota. Selanjutnya pelayanan vaksinasi akan dilayani oleh pihak rumah sakit maupun puskesmas dan dikoordinir oleh dinkes setempat. Dengan demikian setiap perguruan tinggi yang hendak melakukan vaksinasi dapat mengirimkan surat kepada pihak dinkes kabupaten.

Sebelumnya, kata Parorongan, Dinkes Papua Barat lebih memprioritaskan vaksinasi secara massal di tengah masyarakat. Namun secara khusus kabupaten Manokwari sekarang ini vaksin Covid-19 telah tersedia sehingga dapat segera didistribusikan pada pelayanan berikutnya.

“Jadi untuk dosen maupun guru sudah kita bicarakan melalui rapat pada 2 minggu lalu sehingga vaksinasi berikutnya akan memprioritas guru, dosen dan tokoh agama serta lansia,” jelas Parorongan kepada tim jagapapua.com, Selasa (13/4).

Sementara itu, ia mengatakan bahwa dosen, staf dan mahasiswa di lingkungan kampus akan dikoordinir oleh dinkes kabupaten, termasuk dinkes Manokwari. Sedangkan alternatif lainnya, menurut Parorongan pimpinan kampus atau perguruan tinggi dapat menyurati dinkes kabupaten atau kota untuk dapat dilakukan vaksinasi.

“Dinkes kabupaten dan kota sekarang melayani vaksinasi covid-19. Sehingga kami dari provinsi Papua Barat tidak lagi melakukan vaksinasi kepada masyarakat, namun ditangani oleh dinkes di daerah masing-masing,” ungkap Parorongan. (WRP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru