BerandaSeni dan BudayaRibuan Warga di Manokwari Ikuti Pawai Budaya dalam Rangka HUT PI ke-169

Ribuan Warga di Manokwari Ikuti Pawai Budaya dalam Rangka HUT PI ke-169

MANOKWARI, JAGAMELANESIA.COM – Ribuan warga di kabupaten Manokwari dari berbagai denominasi gereja, suku-suku asli Papua, suku Nusantara antusias mengikuti pawai budaya dalam rangka perayaan HUT Pekabaran Injil (PI) yang ke 169 tahun 2024.

Pantauan awak media, denominasi gereja, organisasi kesukuan, tokoh adat, tokoh masyarakat, pemerintah daerah kabupaten Manokwari dan Provinsi Papua Barat turut mengambil bagian dalam pawai budaya tersebut. Adapun pawai budaya ini dilaksanakan oleh panitia dalam rangka memperingati HUT PI pada 5 Februari 2024 mendatang.

Dalam kegiatan ini, Bupati Manokwari, Hermus Indouw melepas peserta pawai budaya di Borasi Manokwari didampingi ketua Klasis Manokwari, ketua panitia HUT PI Drs. Dominggus Mandacan, sekretaris panitia, Sekda Papua Barat dan Dr. Filep Wamafma senator DPD Republik Indonesia.

Sepanjang jalan utama terlihat ribuan umat Tuhan dari Kristen dan umat agama lainnya mengambil bagian dalam kegiatan pawai budaya sehingga kebersamaan umat di kabupaten Manokwari nampak harmonis dengan menampilkan budaya dari berbagai suku di kabupaten Manokwari hingga finish di stadion Sanggeng.

Pawai budaya ini pun menarik antusiasme masyarakat sekitar yang memadati pinggiran jalan. Masyarakat dari berbagai suku menggunakan pakaian adat berjalan kaki dan ada pula yang menggunakan mobil pribadi memeriahkan pawai budaya. (WRP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru