BerandaDaerahUnsur Pimpinan STIH Dilantik, Petrus Makbon: Laksanakan Amanah dengan Penuh Tanggung Jawab

Unsur Pimpinan STIH Dilantik, Petrus Makbon: Laksanakan Amanah dengan Penuh Tanggung Jawab

MANOKWARI, JAGAMELANESIA.COM – Ketua Yayasan Perguruan Tinggi Manokwari (YPTM), Petrus Makbon, S.H menghadiri pelantikan pejabat struktural unsur pimpinan di lingkungan STIH Manokwari, pada Jumat (12/1/2024) di kampus STIH Prafi.

Dalam arahannya, Petrus Makbon menyampaikan bahwa posisi ketua Yayasan yang diembannya memiliki tanggung jawab yang besar bagi pembangunan dan kemajuan STIH Manokwari.

Di momentum pelantikan jabatan struktural ini, ia menekankan agar pejabat terlantik memperhatikan tupoksi jabatan dan melaksanakannya dengan penuh tanggung jawab dan dedikasi tinggi.

“Amanah jabatan yang sudah dipercayakan kepada saudara sekalian sesuai posisi masing-masing harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab sehingga pelaksanaan perkuliahan di kampus STIH berjalan dengan lancar dan tetap kompak demi kemajuan STIH ke depannya,” pesan Petrus Makbon saat berikan sambutan.

Menurut dia, pelantikan struktural ini memang tidak dapat disamakan dengan status pelantikan di instansi pemerintah. Ia mengatakan, rotasi jabatan oleh pimpinan tertinggi STIH tersebut dilakukan dengan pertimbangan yang matang.

Oleh karena itu, Petrus berharap agar sumpah jabatan yang sudah diucapkan dapat dilaksanakan dengan baik dan sesuai dengan kitab suci baik Al-Qur’an dan Alkitab sebagai pegangan dalam melaksanakan tugas.

“Saya sebagai ketua yayasan menyampaikan selamat dan sukses, semoga semua yang dilantik hari ini bisa melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan ketulusan,” kata Petrus Makbon. (WRP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru