BerandaOlahragaPresma CUP Unipa: Mapahai Cetak 2 Gol, STIH Ungguli Tim STIMIK Kreatindo...

Presma CUP Unipa: Mapahai Cetak 2 Gol, STIH Ungguli Tim STIMIK Kreatindo FC

MANOKWARI, JAGAMELANESIA.COM – Tim sepakbola STIH Manokwari berhasil meraih tiga poin penuh setelah mengalahkan tim STIMIK Kreatindo dengan skor akhir 2-0 pada laga pengisian group A Presma Cup Unipa tahun 2023.

Dua gol kemenangan pada laga tersebut dicetak oleh Kumeser Billy Mapahai (KBM) sekaligus membawa kemenangan bagi tim STIH di sport center Unipa di Amban, Manokwari, Kamis (18/5).

Goal yang dicetak oleh kapten STIH Manokwari itu saat menerima umpan cantik dari Herzon Korwa setelah mendapat bola manis dari gelandang tengah, Riko Dowansiba. Gol pertama dicetak oleh BKM pada menit ke-25 merubah skor 1-0 untuk tim the Read STIH sekaligus menambah semangat tim dalam mengolah si kulit bundar di lapangan hijau.

Kapten STIH Manokwari memiliki rekam jejak sangat luar biasa. Pada pertandingan perdana melawan tim Fateta FC, dirinya berhasil membuat dua gol. Lalu pada pertandingan pengisian group tersebut ia kembali menorehkan prestasi terbaiknya dan mencetak dua gol sehingga memberikan kemenangan bagi tim STIH.

Gol berikut dicetak oleh KBM pada menit ke-35 sehingga membuat skor berubah menjadi 2-0 tanpa balas hingga babak pertama berakhir. Memasuki babak kedua, alumni STIH Manokwari itu memberikan semangat kepada rekan-rekan setimnya dan terus menggempur lawan STIMIK. Mereka tidak mencetak gol hingga babak kedua berakhir dan kemenangan berpihak kepada STIH Manokwari.

Tim asuhan Dr. Filep Wamafma ini akan kembali bermain pada Senin (22/5/2023). Bahkan secara statistik tim STIH sudah pasti mendapat peluang juara grup. Dengan demikian setiap tim dari grup A tentu tidak dapat dianggap remeh. Oleh sebab itu, pemain STIH akan terus berlatih dan berbenah agar bisa memperoleh kemenangan.

“Kemenangan yang sudah ada pada laga kedua ini akan menjadi motivasi bagi tim untuk bisa memperoleh hasil maksimal dan mampu lolos ke fase berikutnya,” kata asisten pelatih Frans Mansumbauw.

Salah satu official team STIH Aldi Tajong menyampaikan terima kasih kepada Waket I STIH Dr Andi Mulyono yang sudah hadir langsung dan melihat performa terbaik yang ditunjukkan saat berlaga hari ini.

Adapun skuat STIH Manokwari terdiri dari kiper oleh Tobias Inas dan Ucah serta pemain antara lain BKM (kapten), Riko, Habri, Roland, Herzon, Maikel, Kalvin, Yadi, Juson, Aldan, Rinto, Frits, Yusuf, Fransisko,  Hanas, Marthen, Musa, Marko, Nabas. Sedangkan, pelatih yakni Ishak Mansawan dan assisten pelatih Frans Mansumbauw. Manajer tim Yance Imbiri, dan penasehat tim STIH Dr. Filep Wamafma. (WRP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru