BerandaDaerahPangdam XVII Cenderawasih Siap Pertaruhkan Jabatan Demi Suksesnya PON XX

Pangdam XVII Cenderawasih Siap Pertaruhkan Jabatan Demi Suksesnya PON XX

JAYAPURA, JAGAMELANESIA.COM – Pangdam XVII Cenderawasih kepada Mayjen TNI Ignatius Yogo Triyono, menyatakan akan berupaya semaksimal untuk mensukseskan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2021 di bumi Cenderawasih.

Sebagai Panglima Kodam XVII Cenderawasih siap mempertaruhkan pangkat dan jabatan saya demi suksesnya PON XX Papua. Demikian penegasan Pangdam dalam rapat koordinasi PON XX dan Peparnas XVI di Kantor Gubernur Papua, Senin, 10 Mei 2021.

Rapat yang dipimpin  Sekda Papua, Dance Yulian Flassy dihadiri oleh Pangdam dan  Kapolda beserta stafnya, Walikota Jayapura, Wakil Bupati Jayapura, Para Asisten Sekda Papua dan Kepala OPD di lingkungan Pemprov Papua.

“Dalam CdM Meeting II bulan lalu, Gubernur Papua selaku ketua umum PB PON sudah menegaskan Papua harus siap menjadi tuan rumah PON. Oleh sebab itu, kita semua harus siap menjalankan intruksi bapak Gubernur. Kita semua yang terlibat kepanitiaan PON dan Peparnas harus siap dan saling koordinasi, bekerjsama agar penyelenggaraan PON dapat berjalan dengan baik dan lancer,” tegasnya.

Pangdam menegaskan, penyelenggaraan PON dan Peparnas di Papua merupakan satu kehormatan dari Negara yang harus kita sukseskan, maka semua aspek harus kita siapkan.

“Saya harapkan rapat koordinasi harus intens dilakukan oleh PB PON dan pemerintah dan melibatkan semua stakeholder, sebab event empat tahunan tersebut tinggal lima bulan lagi,” kata Pangdam.

Pangdam mengatakan, Kodam Cenderawasih siap membantu Polda Papua dalam melakukan pengamanan selama penyelenggaraan PON XX tahun 2021 di tanah Papua.

“Kodam Cenderawasih siap mensukseskan PON, kami akan mem-back up Polda Papua dalam melakukan pengamaman PON,” jelasnya.

Pangdam menambahkan, akan berupaya semaksimal mungkin untuk mendukung semua kontingen PON yang akan datang ke Jayapura, Mimika dan Merauke.

“Apa yang menjadi kebutuhan kontingen PON akan kita bantu, seperti  kebutuhan akomodasi, transportasi dan mess atlet, Kodam Cenderawasih sudah berkoordinasi dengan Pemprov Papua untuk menyiapkan di beberapa tempat seperti Rindam XVII/Cenderawasih, Denzipur 10/KYD, Yonif RK 751/VJS, dan kendaraan-kendaraan guna mendukung kelancaran PON XX. Untuk akomodasi, transportasi dan Mess Atlet, Kodam sudah menyiapkan beberapa fasilitas dan kendaraan di sekitar tempat atlet yang akan bertanding,” kata Pangdam.

Sumber: Diskominfo Papua

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru